KATA PENGANTAR
Buku Teknik Konstruksi Bangunan Gedung disusun berdasarkan analisis
kebutuhan pada dunia pendidikan kejuruan, khususnya di Sekolah
Menengah Kejuruan (SMK) dan kebutuhan praktis para praktisi di dunia
usaha dan industri pada bidang bangunan sipil. Isi buku ini merupakan
tuntunan pengetahuan mendasar dari konstruksi bangunan gedung yang
merupakan gabungan dari konsep pengetahuan inti dan konsep inovasi
yang terjadi pada konstruksi bangunan gedung dewasa ini.
Materi yang tersaji diramu dari berbagai sumber, baik buku, majalah,
brosur, internet, dan diskusi sejawat. Secara khusus penulis
mengucapkan terima kasih kepada :
1. Rekan sejawat dosen di Jurusan Pendidikan Teknik
2. Mahasiswa Jurusan Pendidikan Teknik Bangunan FKIP Universitas sebelas Maret; Anton Ginanjar dan Tommy Bagus Mahendra, yang telah melakukan editing pada beberapa gambar dalam buku ini.
3. Rekan di SMK, Drs. Suteng Supriantoro guru SMKN 5 Surakarta, Wiyono, S.Pd., guru SMKN 2 Surakarta, dan Surjanto Budiwalujo, M.Pd., MMP., Kepala SMK YP 17-1 Madiun, yang telah memberikan sumbang saran terhadap buku ini.
Tidak ada gading yang tak retak, demikian juga dengan buku Teknik Konstruksi Bangunan ini, dengan segala daya dan upaya diusahakan menjawab segala tuntunan terhadap konsep dan pengetahuan dalam teknik konstruksi bangunan, namun dimungkinkan masih banyak terdapat kekurangan. Segala saran dan kritik konstrukstif akan diterima dengan tangan terbuka demi menuju suatu kesempurnaan terhadap isi dari buku ini.
Semoga buku ini dapat dijadikan salah satu solusi terhadap informasi yang dibutuhkan mengenai konstruksi bangunan.
Tim Penulis
Selengkapnya : Teknik konstruksi Bangunan Gedung 2
KATA PENGANTAR
Buku Teknik Konstruksi Bangunan Gedung disusun berdasarkan analisis kebutuhan
pada dunia pendidikan kejuruan, khususnya di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan
kebutuhan praktis para praktisi di dunia usaha dan industri pada bidang bangunan sipil.
Isi buku ini merupakan tuntunan pengetahuan mendasar dari konstruksi bangunan
gedung yang merupakan gabungan dari konsep pengetahuan inti dan konsep inovasi
yang terjadi pada konstruksi bangunan gedung dewasa ini. Materi yang tersaji diramu
dari berbagai sumber, baik buku, majalah, brosur, internet, dan diskusi sejawat.
Tidak ada gading yang tak retak, demikian juga dengan buku Teknik Konstruksi Bangunan
ini, dengan segala daya dan upaya diusahakan menjawab segala tuntunan terhadap
konsep dan pengetahuan dalam teknik konstruksi bangunan, namun dimungkinkan
masih banyak terdapat kekurangan. Segala saran dan kritik konstruktif akan diterima
dengan tangan terbuka demi menuju suatu kesempurnaan terhadap isi dari buku ini.
Untuk memudahkan pembaca dalam mempelajari isi buku, maka buku Teknik
Konstruksi Bangunan Gedung ini kami susun menjadi 2 (dua) jilid. Buku Teknik
Konstruksi Bangunan Gedung Jilid 1 memuat 4 bab, yaitu Membuat Gambar
Rencana, Menyusun RAB DAB RKS, Menyiapkan Pekerjaan Pasangan Batu, serta
Memasang Pondasi dan Dinding. Adapun untuk buku Teknik Konstruksi Bangunan
Gedung Jilid 2 memuat 11 bab, yaitu Finishing Dinding, Penutup Lantai dan Dinding,
Memeriksa Bahan di Lapangan, Mengerjakan Beton, Lantai Kayu, Pintu dan Jendela,
Kuda-Kuda dan Atap, Dinding Kayu dan Plafon, Pengecatan, Instalasi Pipa PVC, serta
Pompa Air dan Drainase.
Semoga buku ini dapat dijadikan salah satu solusi terhadap informasi yang dibutuhkan
mengenai konstruksi bangunan.
Tim Penulis
KATA PENGANTAR
Buku ini merupakan bagian dari program penulisan buku kejuruan
yang dilaksanakan oleh Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah kejuruan
(PSMK). Penulis merasa sangat bersyukur karena merupakan bagian dari
program yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan kejuruan.
Buku sebagai salah satu sarana utama untuk meningkatkan mutu
pendidikan pada bidang pendidikan kejuruan khususnya untuk tingkat
pendidikan menengah saat ini masih sangat terbatas. Untuk itu semoga
adanya buku ini akan semakin memperkaya sumber referensi pada Sekolah
Menengah kejuruan.
Buku berjudul Teknik Struktur Bangunan dimaksudkan untuk
memberikan pengetahuan teori dan praktik tentang struktur bangunan. Pada
dasarnya ilmu struktur bangunan merupakan teori dan pengetahuan yang
tinjauannya sampai pada tingkat analisis dan perencanaan. Sebagai buku
pegangan pada tingkat sekolah menengah kejuruan, maka struktur
bangunan yang dimaksud lebih dibatasai dan ditekankan pada
pengetahuan-pengetahuan praktis bentuk dan karakter struktur bangunan
terutama elemen-elemen pembentuk struktur, sistem struktur dan
rangkaiannya, tinjauan struktur berdasarkan bahannya, serta aplikasi teknik
struktur pada bangunan gedung dan jembatan.
Ucapan terima kasih disampaikan kepada pihak-pihak yang
membantu penyelesaian buku ini. Keluarga yang sangat mendukung, rekanrekan
dari kalangan akademis Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik
Universitas Negeri Malang, rekan-rekan profesi bidang jasa konstruksi
bangunan, dan banyak pihak yang tidak dapat disebutkan satu per satu.
Akhirnya buku ini masih jauh dari sempurna, banyak kekurangan
yang perlu untuk dilengkapi. Kritik dan saran untuk kesempurnaan buku ini
sangat diharapkan. Semoga buku ini dapat dimanfaatkan bagi
pengembangan pendidikan menengah kejuruan khususnya bidang teknik
bangunan.
Penulis
Selengkapnya : Teknik Struktur Bangunan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar